Salam mata-mata…
Tetap semangat menjadi agen informasi di pasangmata.com Mungkin ada di antara mata-mata yang bertanya-tanya kenapa kontribusi saya tidak dipublish di pasangmata alias direject. Pertanyaan seperti ini sering kali disampaikan ke admin pasangmata.
Simak poin-poin berikut ini agar kontribusimu mudah tayang :
Originalitas
Kelengkapan deskripsi
Lokasi spesifik
Tombol rahasia
Sadisme
Originalitas
Saat mata-mata hendak mengabadikan momen peristiwa, pastikan sebelumnya angle foto dan bayangkan apakah momen yang kamu akan ambil bisa menceritakan tentang peristiwa tersebut. Segera upload sebelum momennya basi, lalu berharap koneksimu tidak berkhianat.
Jika kamu telat mengirim kontribusi akan muncul dugaan foto yang kamu ambil bukan milik kamu. Jadi, aktualitas penting untuk menjaga keaslian kontribusimu.
Sudah pasti, foto yang ketahuan diambil dari web bakal langsung ditolak. Hati-hati, keseringan ketahuan kayak gitu nanti adminnya gak mau percaya kamu lagi loh!
Kelengkapan deskripsi
Admin pasangmata.com hanya manusia biasa, bukan cenayang. Kalau fotomu menarik tapi deskripsinya cuma “kebakaran”… Lah! Gimana mau tayang!? Ingat kalau kontribusimu bakal dibaca pembaca detikcom. Jadi, usahakan info yang kamu berikan meski pendek bisa mencakupi keseluruhan peristiwa. Atau bikin info dengan foto dan angle berita yang beda. Kamu bisa dapat banyak info dan foto dari satu peristiwa.
Lokasi spesifik
Selain deskripsi lengkap yang bisa membantu admin mudah meloloskan kontribusi, membubuhkan lokasi spesifik juga tidak kalah penting. Seringkali banyak pembaca yang komentar di web atau sosmed, “Ini kejadiannya di sebelah mananya nih!?” Ujar pembaca yang kebingungan dan kadang dengan emoticon kesal.
Nah kan, admin juga bingung bantu jawabnya gimana kalo si mata-mata gak ikut komentar. Satu kalimat pendek bisa dapet kok bayangan di mana sebuah peristiwa terjadi.
Tombol rahasia
Ini juga perlu ditekankan lagi. Tombol rahasia berfungsi untuk melindungi identitas user untuk antisipasi kontribusi yang ternyata dinilai sensitif oleh sebagian orang. Namun, jika user melabelkan dirinya ‘rahasia’ tapi beritanya secara umum tidak perlu kerahasiaan, akan menjadi sebuah pelanggaran. Akan muncul asumsi bahwa foto yang dikirim user bukanlah milik pribadi dan tak ingin identitasnya diketahui. Moderator berhak menolak penayangan kontribusi jika menemukan kasus seperti ini.
Tambahan: Efek tombol rahasia hanya ada pada web/aplikasi. Data yang masuk ke pasangmata.com tetap bisa dilihat oleh admin pasangmata dan detikcom.
Sadisme
Media mana pun yang menghargai pembacanya, tidak akan pernah menggunakan foto sarat unsur sadisme dalam pemberitaan peristiwa. Ini karena psikologis pembaca, yang juga masyarakat, beragam. Tidak semua pembaca dapat mengkonsumsi foto-foto atau berita yang bersifat kental kekerasan. Melihat bahwa pasangmata juga ada di ruang publik, kami terus berusaha untuk menjaga kenyamanan pembaca. Sebuah berita tidak pelu foto spesifik seperti mayat, darah, mutilasi dan semacamnya. Cukup dengan foto ilustrasi yang bisa menggambarkan suasana peristiwa.
Selain itu, berikut tamabahan tips dan beberapa contoh kontribusi berita yang dipublish oleh admin.
Mengandung nilai berita
Mengandung informasi penting buat orang banyak
Menarik atau unik
Sebagai kontrol sosial
Mengandung human interest
Mengandung nilai berita
Kontribusi yang dikirim harus bernilai jurnalistik atau memiliki nilai berita (news values). Peristiwa aktual dan fakta. Seperti kontribusi unjuk rasa (demo), kecelakaan, bencana, antrean BBM, kendaraan lawan arus, pembokaran atau penggusuran PKL oleh satpol.
Bahu Membahu Pemotor yang Terjebak di Jalur TransJ
Aksi Pembakaran Ban di Jalan Raya Bekasi
Calon Penumpang Blokir Jalur Kereta di Stasiun Tambun
Sebuah Mobil Tertimpa Pohon di Parkiran Cyber Kuningan
Mengandung informasi penting buat orang banyak
Kontribusi yang dikirim harus berguna untuk orang banyak. Seperti kemacetan, informasi bencana, banjir atau genangan air, penutupan jalan, kondisi cuaca. Untuk kondisi cuaca, baiknya foto atau video yang dikirim harus menunjukan lokasi. Misal Jakarta hujan, kalau bisa foto menunjukan kota Jakarta. Misal dengan memunculkan gambar monas atau gedung/tugu yang identik dengan kota Jakarta.
Kawasan Sunter Tergenang Air, Pengendara Nekat Terobos
22.00 WIB Sistem Buka Tutup di Jalur Malangbong Arah Nagrek
Sudah 8 Jam dari Tol Palimanan-Indramayu Arah Jakarta Macet
Menarik atau unik
Menarik untuk dibaca. Misal terkait pemberitaan aktivitas dunia selebritis atau publik figur, pejabat pemerintah, berita konser musik, pameran atau pertunjukan hiburan lainnya. Unik kejadian atau peristiwa lucu yang tidak biasanya.
Saat ini Kota Bandung Diguyur Hujan Lebat dan Hujan Es Batu
Buaya Ini Menjadi Tontonan Warga di Kec. Sei Bamban
Air Sungai di Belakang RSUD Jombang Berubah Warna Merah
Hihihi! Gubernur Bank Indonesia Diajak ‘Selfie’ dengan Warga
Dea Ananda & Ariel ‘Nidji’ Hadir di Gala Premier film 7/24
Inilah Kumpulan Lele yang ‘Berenang’ di Tol Cikarang
Sebagai kontrol sosial
Artinya kontribusi yang dikirim bisa menjadi alat kontrol sosial bagi pemerintah daerah setempat atau pihak-pihak tertentu. Misalnya jalan atau jembatan rusak, fasilitas atau sarana umum yang tidak terawat seperti taman, trotoar, halte, galian kabel yang menganggu, sekolah rusak, aparat yang melanggar hukum.
Halte Berubah Fungsi Jadi Jualan Es Kelapa Muda
Siswa yang Tetap Belajar Meski dengan Keadaan yang Terbatas
Kotornya Sungai di Jakarta Membuat Pemandangan Kurang Nyaman
Jalan Berlubang di Jatiasih Hingga Saat Ini Belum Dibenahi
Mengandung human interest
Kontribusi yang dikirim mengandung sentuhan perasaan bagi yang membacanya. Kejadian yang menyangkut orang biasa dalam situasi luar biasa atau orang besar dalam situasi biasa. Misal penyandang cacat yang berjualan, anak sekolah yang sambil bekerja.
Miris! Anak Jalanan Ini Tidur di Dalam ATM Center
Nenek Ini Mengais Rezeki Dengan Jualan Daun Sirih di Jatim
Adapun kontribusi yang akan di-reject admin seperti:
- Tidak ada lokasi
- Deskripsi kurang jelas
- Foto/video tidak jelas/buram
- Foto/video melanggar term conditions
- Foto/video sudah dimuat di web/socmed lain
- Foto/video tidak sesuai dengan deskripsi
- Foto sudah pernah dimuat di pasangmata
- Info terkirim 2x dan lebih
- Info kurang menarik
- Info tidak update
- User tidak bisa dikonfirmasi
Yuk mari berkontribusi dan dapatkan poin sebanyak-banyaknya.