Senkom Mitra Polri Sektor 07 DKI Jakarta menyelenggarakan latihan Peraturan Baris-Berbaris (PBB). Pelatihan ini digelar di Lapangan Puri Idaman, Bekasi Barat, Minggu (9/2/25). Gerakan yang serentak dan kompak mencerminkan pentingnya kerja sama dan saling mendukung satu sama lain dalam menjalankan tugas sebagai mitra TNI dan Polri.